Samarinda— Kepengurusan Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Cabang Utama Kaltim 2019-2024 dilantik oleh Ketua Umum YJI Pusat, Estiyanti Indira Nurjadin di Ruang Serbaguna Kantor Gubernur Kaltim, Senin (4/11).

Dalam kesempatan tersebut, Esti mengingatkan agar YJI Cabang Utama Kaltim terus memaksimalkan program pencegahan penyakit jantung dan pembuluh darah. Terlebih menyesuaikan program dengan kebutuhan milenial agar lebih cepat diterima di kalangan generasi saat ini.

Dirinya mencontohkan YJI Pusat  sudah memulai dengan melaksanakan program “Camping Keren Tanpa Rokok”. Kegiatan yang dapat menanamkan pesan kepada milenial untuk menjaga kesehatan salah satunya dengan tidak merokok.

“Pengurus diharap melaksanakan program sama dengan visi misi pusat. Menetapkan target meningkatkan pemahaman dan membangun kesadaran pegawai dan kalangan milenial untuk menjaga kesehatan. Target strategis kita menyasar milenial dengan masuk ke sekolah-sekolah,” katanya.

Senada, Ketua Ketua YJI Cabang Utama Kaltim Zainuddin Fanani mengaku siap menerima berbagai arahan dari Ketum YJI untuk kemajuan organisasi. Termasuk menyasar kantor dan sekolah untuk menjalankan program kepedulian terhadap upaya pencegahan penyakit jantung dan pembuluh darah. 

Kedepan, YJI Cabang Utama Kaltim akan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) untuk membudayakan senam Hip-hop seperti Breakdance sebagai dasar senam Hip Heart untuk menyasar kaum milenial. 

“Sejauh ini YJI Cabang Utama Kaltim sudah mulai menyasar milenial berupa kegiatan preventif mengerahkan seluruh potensi untuk senam kesahatan jasmani dan senam remaja di sekolah. Termasuk aktif melaksanakan kegiatan penyuluhan ke daerah yang sudah dipetakan rawan,” terangnya. 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *