SAMARINDA– Temuan kasus positif Covid-19 di Kaltim masih saja terjadi. Data terbaru yang dirilis Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menunjukkan terjadi penambahan 168 kasus, Minggu (1/11).
Dari penambahan kasus positif tersebut juga dibarengi dengan penambahan jumlah pasien sembuh yang turut meningkat secara signifikan.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi Muhammad Ishak mencatat 168 kasus positif ditemukan. Adapun penyebaranya di Kabupaten Berau tiga kasus, Kabupaten Kutai Barat dua kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 30 kasus, Kabupaten Kutai Timur 46 kasus, Kabupaten Paser 10 kasus, Kota Balikpapan 13 kasus, Kota Bontang 32 kasus dan Kota Samarinda 32 kasus.
“Hingga hari ini masih ada kasus yang menunggu proses pemeriksaan laboratorium sebanyak 1.340 kasus,”ucapnya.
Sementara, untuk angka sembuh terjadi penambahan 184 kasus. Pasien tersebut berasal dari Kabupaten Berau dua kasus, Kabupaten Kutai Barat satu kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 81 kasus, Kabupaten Kutai Timur 37 kasus, Kabupaten Paser sembilan kasus,Kota Balikpapan 32 kasus dan Kota Bontang 22 kasus.
Selain itu, untuk kasus kematian yang disebabkan Covid-19 itu juga bertambah lima kasus, terdapat di Kabupaten Kutai Timur dan Kabupaten Paser masing-masing satu kasus, Kota Bontang dua kasus dan Kota Samarinda satu kasus.
Dengan begitu, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kaltim kini berjumlah 14.259 kasus. Sementara sembuh 11.250 kasus, meninggal 487 kasus dan masih dirawat 2.522 kasus, beber Andi.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!