SAMARINDA –Wakil Gubernur Kaltim, H.Hadi Mulyadi menghadiri Syukuran dan Soft Opening Szultan Restaurant & Cafe Jalan Cempaka No. 8, Bugis, Samarinada, Kamis, 27 Agustus 2020

Hadir istri Gubernur Kaltim, Hj Norbaiti Isran Noor dan pemilik Hotel Bumi Senyiur, Subagyo Yos Sutomo serta pimpinan perbankan dan para pelaku usaha di Kaltim.

Suasana acara tidak formal dan berjalan sederhana. Bahkan, hanya belasan menit, seluruh tamu dan undangan langsung dipersilahkan menyantap menu istimewa yang disiapkan pemilik Szultan Restaurant & Cafe.

Itu pun setelah dibacakan doa oleh orang nomor dua Benua Etam, Wagub Hadi Mulyadi. Berhubung si pembaca doa masih OTW atau diperjalanan, ujar pembawa acara, sehingga terlambat datangnya.

Sebelumnya, Wagub sangat mengapresiasi semangat kerja Siti Rahmawati Isran selaku pemilik Szultan Restaurant & Cafe. Bagi Hadi, bukan soal materi, tapi bagaimana anak muda memiliki semangat, kerja keras dan membangun diri, terlebih di kondisi saat ini.

“Ada dua manager (Siti Rahmawati dan Subagyo Sutomo), bisa jadi pengusaha besar di Kaltim,” kata Hadi Mulyadi menyemangati.

Wagub Hadi mengungkapkan banyak orang sukses sebab pekerja keras dan punya disiplin serta semangat kerja yang tinggi.

“Cafe ini bukan sekedar Cafe, tapi ini menjadi simbol keinginan anak muda untuk maju dan bekerja keras,” ungkap Hadi.

Siti Rahmawati Isran selaku pemilik Szultan Restaurant & Cafe mengungkapkan rasa syukur atas dukungan semua pihak, sehingga Szultan Restaurant & Cafe bisa dibuka.

Kutai Timur – Kabar gembira menghampiri masyarakat Kutai Timur (Kutim), ditengah hantaman pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). Pasalnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyetujui penyerahan jalur causeway Pelabuhan Laut Kenyamukan yang terletak di Kecamatan Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur. Kabar gembira ini disampaikan langsung Bupati Kutim, Ismunandar kepada wartawan, belum lama ini.

Dikatakan, pengajuan permohonan Pemerintah Kutim terkait penyerahan bangunan jalur causeway Pelabuhan Kenyamukan dari pemerintah pusat kepada pemerintah Kutim, akhirnya mendapatkan restu dan persetujuan dari Presiden Jokowi. Dengan telah mendapatkan persetujuan Presiden, maka kini Pemerintah Kutim tinggal menunggu penyerahan secara resmi barang aset negara tersebut ke pemerintah daerah.

“Yang dari Presiden sudah disetujui, tinggal penyerahannya (serah terima bangunan causeway pelabuhan Kenyamukan, red) saja secara resmi ke pemerintah Kutim. Jadi sudah clear,” ujar Ismu, sapaan akrab Ismunandar, kepada wartawan, Kamis (4/6/2020) kemarin.

Lanjut Ismu, dengan adanya persetujuan dari Presiden Jokowi, maka pada dasarnya kelanjutan rencana pembangunan pelabuhan Kenyamukan sudah bisa dilanjutkan. Namun pihaknya tidak mau terburu-buru, karena tetap menunggu serah terima secara resmi. Pasalnya, meski jalur causeway Pelabuhan Kenyamukan tersebut sudah diserahkan kepada Pemkab Kutim, tetapi tidak bisa serta merta langsung digunakan. Pasalnya, pemerintah Kutim masih perlu melakukan sejumlah perbaikan dan pembenahan dari jalur causeway tersebut, sebelum nantinya bisa digunakan.

“Paling tidak jika nanti secara resmi diserahkan, masih ada sedikit pembenahan pada jalur causeway tersebut agar bisa digunakan. Selain menambah lampu penerangan, juga perbaikan agar causeway tersebut benar-benar bisa digunakan dan bisa menahan kapal Pelni (Pelayaran Nasional Indonesia) yang sandar di pelabuhan (kenyamukan, red) nantinya. Tetapi, kita tunggu serah terima resminya dulu, baru kita jalan (perbaikan pelabuhan, red),” katanya.

Ditambahkan Bupati Ismu, saat ini Pemerintah Kutim tengah berupaya agar setelah jalur causeway pelabuhan Kenyamukan tersebut sudah diserahkan secara resmi ke Kutim, bisa segera mungkin difungsikan. Sementara untuk pembangunan sisi darat pelabuhan, dirinya menyebutkan pembangunan akan dilakukan secara bertahap.

“Yang pasti saat nantinya diserahterimakan (Pelabuhan Kenyamukan, red), bisa secepatnya kita operasikan. Kapal bisa sandar dan kegiatan bongkar muat bisa dilakukan di pelabuhan tersebut. Klo untuk sisi darat, secara bertahap kita bangun. Minimal sementara ada bangunan sederhana untuk perkantoran Syahbandar atau KP3 (Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan, red) yang berada dibawah kewenangan kepolisian,” ucapnya.

Sebagaimana diketahui, pelabuhan Kenyamukan Sangatta masuk dalam Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI) 2 dan termasuk bagian dalam program Tol Laut Jalur 8, yang telah ditetapkan Presiden Jokowi pada Tahun 2017 lalu. Pelabuhan Kenyamukan Sangatta, akan melayani rute laut Kapal Pelni, meliputi Pelabuhan Laut Kenyamukan, Nunukan, hingga Makassar. Namun karena pembangunannya tak kunjung rampung sejak tahun 2017 lalu, akhirnya rencana pengoperasionalan pelabuhan laut Kenyamukan sejak akhir tahun 2018, tidak pernah terwujud.

BALIKPAPAN – Maskapai Citilink Indonesia kembali akan melayani penerbangan domestik mulai Jumat (8/5/2020) hari ini pukul 00.00 WIB.

Layanan penerbangan domestik yang dimaksud, diperuntukkan bagi pelanggan yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19.

Di antaranya pelanggan yang melakukan perjalanan kedinasan, repatriasi WNI/pelajar/pekerja migran/pemulangan orang dengan alasan khusus, pasien yang membutuhkan pelayanan kesehatan darurat dan pelanggan yang keluarganya sakit keras atau meninggal dunia dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang berlaku.

Distric Manager Citilink Banjarmasin Rademtus Pramono dalam siaran persnya, menjelaskan, pembelian tiket dan untuk mengetahui rute serta jadwal penerbangannya, hanya
dapat dilakukan melalui situs web www.citilink.co.id, aplikasi BetterFly Citilink dan kantor penjualan Citilink kecuali kantor yang berada di area bandara.

Kebijakan yang ketat diperlakukan kepada calon penumpang untuk melengkapi berbagai dokumen perjalanan yang harus diunggah pada saat melakukan pembelian tiket.

“Diantaranya adalah surat keterangan sehat dan bebas Covid-19 dari rumah sakit, surat tugas dari kantor maupun instansi terkait, surat pernyataan perjalanan dan berbagai dokumen pendukung lainnya,” katanya.

Calon penumpang juga diwajibkan untuk dapat menunjukkan kelengkapan dokumen fisik yang asli pada saat melakukan check-in di check-in counter. Selain itu, penumpang juga dipersyaratkan untuk memiliki tiket pulang pergi.

Hal ini mengacu kepada ketentuan yang berlaku, yaitu Peraturan Menteri Perhubungan No. 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Musim Mudik Idul Fitri 1441 H serta mengacu pada Surat Edaran Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 No. 4 Tahun 2020 dan Surat Edaran Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan RI No. 31 Tahun 2020.

Pramono menyebut Citilink mendukung penuh upaya Pemerintah dalam menangani Covid-19 di Indonesia.

“Dengan memastikan kebutuhan layanan transportasi udara untuk masyarakat yang berkepentingan maupun distribusi logistik dapat terpenuhi dengan baik dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” pungkasnya. (*)

SAMARINDA- Pemprov Kaltim melalui Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop dan UKM) terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Benua Etam. Salah satunya dengan menggelar Pelatihan Kerajinan Rotan dan Mebel Rotan Angkatan I, yang dilaksanakan mulai 17-21 Maret 2020. Dipusatkan di UPTD Pelatihan Koperasi Disperindagkop dan UKM Kaltim, Jalan DI Pandjaitan Samarinda, Selasa (17/3/2020).

Kepala Disperindagkop dan UKM Kaltim, H Fuad Assadin mewakili Gubernur Kaltim, Dr H Isran Noor ketika membuka kegiatan mengatakan pelaksanaan ini sebagai upaya pemerintah untuk memanfaatkan bahan baku yang berasal dari Benua Etam. Sehingga dapat dikemas dan dikembangkan menjadi bahan kerajinan dan mebel, yaitu rotan.

“Selama ini tumbuhan rotan hanya bisa kita ekspor sebagai bahan mentah saja. Sekarang, kenapa tidak kita sendiri yang mengolah. Karena itu, sekarang kita coba menggali potensi ini,” kata Fuad Assadin.

Menurut Fuad, SDM di Kaltim ada bakat untuk mengolah bahan tersebut menjadi bahan olahan yang siap dikembangkan dengan kualitas bagus. Karena itu, pelatihan ini dilaksanakan. Meski demikian, pelatihan bukan kali ini saja, tetapi sudah beberapa kali digelar. Diharapkan, peserta yang mengikuti dapat menerima dan manerapkan ilmu yang diberikan para narasumber.

“Peserta terbagi dua, ada pelatihan kerajinan dan pelatihan mebel rotan. Masing-masing pelatihan diikuti 30 peserta. Semoga program ini bermanfaat,” jelasnya.

Selain itu, kegiatan ini bagian dari Pemprov Kaltim menyiapkan SDM yang mampu bersaing ketika ibu kota negara (IKN) betul-betul terwujud di Benua Etam. Sehingga kerajinan maupun mebel rotan akan dikembangkan oleh SDM berkualitas asal dari Kaltim.

Peserta merupakan pelaku usaha dari tujuh kabupaten/kota se Kaltim, yaitu Bontang, Samarinda, Balikpapan, Kutai Timur, Kutai Barat, PPU dan Mahulu. (humasprovkaltim)

WWW.KALTIMPROV.GO.ID

Samarinda-Penyerahan serifikat halal LPPOM MUI KALTIM kepada pelaku usaha se-kalimantan Timur dan se-Kalimantan Utara, Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi menyerahkan secara langsung  serifikat  kepada pelaku usaha UMKM . Bertempat di Yen’s delight juanda 6 .(4/3)

 

Samarinda- Upaya yang dilakukan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindgkop dan UKM) Provinsi Kaltim, dalam membantu para pelaku meningkatkan penjualan menggandeng mitra dua mall yang beroperasi di Kota Samarinda.

Adapun dua Mall ternama tersebut yakni, Big Mall dan Plaza Mulia. Dimana masalah yang terjadi pada pengusaha kecil (UKM) kurangnya produk-produk yang dihasilkan dikenal oleh konsumen, ditambah lapak tidak tersedia bahkan kurang, untuk itu mall menjadi titik pusat berkumpulnya para konsumen.

Dinas terkait dalam hal ini Disperindagkop dan UKM Provinsi Kaltim membantu para pelaku UKM yang ada di Kaltim agar eksis ditengah persaingan produk luar. Di bidang Pariwisata juga membantu juga sangat membantu dalam meningkatkan penjualan, dengan menjual sovenir khas kalimantan.

Halim selaku Marketing Big Mall saat menghadiri Kegiatan Temu Mitra usaha yang bertempat di Ruang Niaga Kantor Disperindagkop dan UKM Provinsi Kaltim, Rabu (19/2) mengatakan pihak Big Mall dalam hal ini memberikan kesempatan kepada para UKM. Untuk itu bagi UKM yang ingin membuka lapak di Mall bisa langsung saja kebagian kantor pemasaran yang ada di dua mall tersebut ( Big Mall dan Plaza Mulia),”ujarnya.

Lanjut ia katakana, UKM yang menyajikan makanan sudah disediakan tempat khusus dan jual suvenir akan di tempatkan bagian strategis, dimana perijinannya juga cukup membawa KTP saja, terang Halim.

“Program ini kedepannya diadakan bazar UKM di mall setiap bulan, karena membantu penjualan produk lokal yang ada di Kalimantan, “terangnya.

Pelatihan Marketing Berbasis Online Menggunakan Market Place

Samarinda- Pelatihan yang diadakan Pusat Pelatihan Usaha Terpadu (PLUT) UPTD UKM kepada komunitas pengrajin Rajut, tentang sistem penjualan yang menggunakan sistem online menggunakan market place. Guna membantu penjualan agar lebih luas pemasarannya. Bertempat di Samarinda seberang Jalan Bung Tomo, (13/1).

PLUT sebagai pembina UKM menerangkan bagaimana menggunakan strategi marketing di era yang sangat maju seperti sekarang .

Bekerjasama dengan agen market place terbesar di Indonesia . Para pengrajin diajarkan bagaimana cara menggunakan aplikasi tersebut untuk memasukan produk yang ingin dipasarkan.

Herlina sebagai Ketua Komunitas Rajut sangat mengapresiasi dengan pelatihan ini.” Diharapkan diadakan terus pelatihan seperti ini, agar dapat membantu para ibu pengrajin rajut untuk memasarkan produk mereka,” ujar Herlina.

Komunitas pengrajin rajut ini memiliki 60 orang pengrajin yang ada di samarinda. Hasil dari kerajinan tersebut dapat membantu perekonomian rumah tangga.

Samarinda-Ekspose Hasil pengawasan baja tulangan beton polos sesuai SNI NO 2052-2017
disampaikan sesuai hasil uji di balai besar logam dan mesin yang dilakukan oleh Kementrian Perindustrian Republik Indonesia di bandung , yang dilaksanakan tim dari Bidang perlindungan konsumen dan pengawasan barang,Dinas perindustrian perdagangan koperasi dan UKM prov Kalimantan Timur.

Rapat di likukan di ruang niaga lantai 2 dinas perindagkop provinsi Kaltim di hadiri oleh para pelaku komuditi pedagang tulang beton yang berasal dari samarinda balikpapan dan tenggarong. Hadir pula perwakilan dari Kapolda Kaltim.(30/12)

Tujuan uji pengawasan penjualan baja tulangan beton polos yang Ber SNI, Guna menjalankan undang- undang perlindungan konsumen.

Sesuai dengan jukis kegiatan dekosentrasi bidang perdagangan tahun anggaran 2019 (APBN),Maka dinas perindagkop UKM prov. KALTIM melakukan penyelanggaraan aksi perlindungan konsumen melalui pengawasan barang yang beredar dan jasa terhadap komuditi Baja tulangan beton polos (BjTB) ber SNI.

kegiatan kunjungan pengawasan yang telah dilakukan ada 3 lokasi pertama di Samarinda pada ( 9-11juli 2019 ) kota kedua Balikpapan ( 22-26 Juli 2019) terakir di Tenggarong pada tanggal (12-16 agustus 2019).

Menurut hasil uji lab di BBLM bandung baja tulang tulangan beton, kota balikpapan saja yang lolos syarat, di beberapa kota masih di temukan besi baja beton polos yang belum berstandar SNI untuk ukuran diameter 8, 10, 12 dengan diameter yang tidak sesuai dengan batas ambang toleransi .

“Dalam hal ini kewajiban pelaku usaha wajib memberikan edukasi pengetahuan kepada konsumen dalam hal memilih bahan baja beton yang berkualitas dan ber SNI . Agar kedepannya kontruksi yang dibangun menjadi lebih kuat” ujar Fuad Asaddin selaku kepala dinas Perindagkop prov kaltim saat membuka rapat.

 

Samarinda-Universitas widyagama mahakam Fakultas Ekonomi mengadakan seminar kewirausahaan bagi mahasiswa dan umum, dengan pemateri para pengusaha sukses yang ada di samarinda.(16/12) bertempat di lingkungan kampus biru widyagama mahakam.

Kegiatan tahunan ini merupakan agenda wajib bagi mahasiswa, untuk mengembangkan jiwa kewirausahaanya. Acara tersebut adalah rangkaian dari Expo vagansa (bazar)yang akan berlangsung selama 2 hari 18-19 December 2019. Seminar diresmikan oleh wakil rektor universitas widya gama mahakam.

Indikator kemajuan suatu ekonomi suatu negara adalah tumbuhnya jumlah pengusahadinegara tersebut. Indonesiasekarang sudah tumbuh jumlah pengusaha menjadi 3.61 % tahun 2019 ini. Hal ini merupakan peluang di era industri 4.0 menunjukan generasi milenial mampu mengadaptasi dan bersaing dalam dunia usaha.

“Kedepannya teknologi akan menggantikan kerja manusia. Itu sebabnyab diadakan seminar tersebut. Untuk seorang sdm menggunakan teknologi sebaik mungkin serta memannfaatkannya dalam berwira usaha dan berkomunikasi kedepannya” ucap asri

Komunikasi yang baik adalah yang utama dalam sebuah bisnis,Hal tersebut menjadi penentu kesuksesan.

Mardiono selaku penggagas acara Expo vagansa IV menyebutkan .”kegiatan tahunan ini merupakan ajang untuk merangsang jiwa kewirausahaan mahasiswa. Untuk bekal mereka dimasa depan setelah lulus kuliah”. Ucapnya

Samarinda-PLN peduli bekerjasama dengan PLUT KALTIM memverifikasi dan melakukan pendampingam terhadap pelaku UKM yang lolos uji berkas dalam meningkatkan produk yang menjadi dikenal lebih luass ke para konsumen untuk Naik kelas.(7/11)

Penhusaha yang ingin naik tingkat kelebih baik, dengan adanya PLN peduli ini dapat membantu dengan pengajuan dan pemberian modal usaha, PlUT kaltim membantu dan mendampingi para pelaku usaha, apa saja yang butuh diperlukan dalam meningkatkan penjualan .

Seleksi ini dilakukan secara bertahap dari pendaftaran melalui pengumpulan surat izin usaha yang berlaku, pelatihan,wawncara dan sampai bantuan PLN peduli ini tepat sasaran.

“Program ini langsung dari kementrian BUMN melalu PLN peduli sebagai dana CSR untuk para pelaku UMKM untuk naik kelas,Untuk mendapatkan bantuan dari PLN peduli penghsaha UKM harus ada surat izin membangun usaha, sertifikat halal, dan sertifikat yang dibutuhkan sebagai Layak menerima bantuan tersebut” ucap Biha selaku Humas PLN peduli.

PLUT Kaltim sendiri sangat berterimakasih kepada PLN peduli karena adanya program tersebut dapat membantu para pelaku Ukm Naik kelas untuk mendongkrak usaha mereka, sebagai pendamping PLUT kaltim untu membantu mengarahkan strategi pemasaran produk UMKM .

Diharapkan kedepanya program tersebut akan berlangsung setiap tahun, karena UMKM di samarinda sangat antusias mengikuti program yang di adakan PLN peduli.